Semarak Ramadhan, PT Pupuk Indonesia Region 1 Bagi Takjil 

Medan, Sumtengpos – Peduli, PT Pupuk Indonesia Dept. Penjualan Wilayah 1 (Sumbagut) mengadakan acara bagi bagi takjil gratis ke pengendara yang melintas seputaran Kota Medan 25/4/2022.

Informasi yang diterima sumtengpos dari Taufik selaku VP Region 1 ” mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanan untuk membagun semangat saling berbagi kepada sesama yang lagi melaksanakan ibadah puasa.

Pembagian takjil ini dikhususkan untuk pengguna jalan yg sedang melintas. Pembagian takjil ini dilaksanakan di depan Kantor Pupuk Indonesia Region 1 bertempat di jalan Gajah Mada dan Seputaran Kota Medan.

“Antusias masyarakat dalam kegiatan ini sungguh diluar dugaan, dalam waktu singkat paket takjil yg dibagikan ludes habis.

Alhamdulillah, ” Kita berharap dengan kegiatan ini sedikit membantu pengendera khususnya abang ojek online, tukang becak dan masyarakat yang tidak sempat berbuka ke rumahnya akan terbantu dengan adanya paket takjil yang kita bagikan sehingga dapat berbuka puasa pada tepat waktu,” ujar Taufik.

Kegiatan ini diharapkan akan terus berlanjut untuk tahun tahun berikutnya, bahkan dengan paket takjil yang lebih banyak.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini